Minggu, 30 Januari 2011

Fruit Tea di SMAN8 Bandung dan Kebohongan Rosemary

Pagi yang cerah siswa SMAN 8 Bandung sudah merasa bosan belajar dan ingin cepat cepat jam 12.Tau kenapa?karena jam 12 Fruit Tea (Sebuah brand minuman the berasa buah) mengadakan sebuah acara music yang bintang tamunya adalah band punk yang amat tersohor di Bandung, bernama ROSEMARY.Saat waktu tepat menunjukan pukul 12 semua murid dipulangkan lebih awal karena ada acara Fruit Tea itu.Semua murid laki-laki langsung menuju lapangan futsal tempat dimana acara itu berlangsung.

Acara itu dibuka oleh penampilan band kelas 12.Band itu bernama Solidarity Is Dead, band itu membawakan lagu-lagu dari Seringai (tapi permainannya kurang rapih hehehe maaf ya cuma pendapat aja).Tapi dibalik permainannya yang kurang rapih, mereka dapat membuat anak-anak bergoyang mengikuti irama.Setelah band kelas 12 saya kira yang akan naik adalah Rosemary, ternyata bukan!Yang tampil adalah band Ska yang entah apa namanya.Tapi permainannya amat rapih dan alunan Ska yang kental membuat semua penonton bergoyang seperti orang mabuk.Setelah band ska itu membawakan sekitar 8 lagu, akhirnya Rosemary naik panggung.

Sebelum memulai lagu pertamanya, Gatot sang vocalis menitip pesan, “Kita bakal berenti main kalau ngeliat kalian berantem (pogo) jadi nontonnya nyantai aja.” Semua penonton menjawabnya dengan berbagai perkataan yang intinya adalah “Iya”.Lagu pertama dimainkan, beat drumnya amat kencang dan membuat semua penonton seperti berbaku hantam satu sama lain tidak memperdulikan siapa kawan dan siapa lawan.Dari situ saya tau satu hal bahwa “Rosemary telah berbohong”.Ingat pesan si Gatot, nah itu kebohongannya hari itu.Melihat penonton yang makin acak adut, Rosemary tetep aja ngelanjutin lagunya hingga lagu terakhir.

Disela-sela lagu saya sempet liat ada yang berantem beneran,ada juga yang ketawa-ketawa ngeliat yang berantem,ada juga yang sibuk bikin goyangan sendiri biar terlihat beda.Inilah anak SMA, kaum yang sedang mencari jati dirinya.

Hahahaha hari itu penuh kebohongan dan kerusuhan, inilah gambar-gambar yang sempat saya abadikan :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar